UKM FISIP Sport Club UIN Walisongo Gelar Fisip Futsal Competition #2

Mengusung tema ‘Playing With Solidarity, Sportivity For The Glory‘, FFC #2 akan dilaksanakan pada 13-16 Juni 2023 di Gedung Serba Guna (GSG) UIN Walisongo Kampus 3, Kota Semarang, dengan memperebutkan total hadiah sebesar Rp 12 Juta.

REPORTER: Herry Santoso | EDITOR: Anggraito | SEMARANG | obyektif.id

SETELAH sukses dengan event perdana tahun lalu, Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) FISIP Sport Club UIN Walisongo bekerjasama dengan Asosiasi Futsal Kota Semarang akan kembali menggelar Fisip Futsal Competition (FFC) #2.

Mengusung tema ‘Playing With Solidarity, Sportivity For The Glory‘, FFC #2 akan dilaksanakan pada 13-16 Juni 2023 di Gedung Serba Guna (GSG) UIN Walisongo Kampus 3, Kota Semarang, dengan memperebutkan total hadiah sebesar Rp 12 Juta.

Berbeda dengan gelaran perdana tahun lalu, kali ini FFC #2 akan dibagi menjadi 2 kategori, putra dan putri. Kategori putra diikuti sebanyak 24 peserta tim tingkat SMU/SMK se-Jawa Tengah (Jateng)-DIY dengan sistem grup. Sedangkan kategori putri diikuti sebanyak 12 peserta tim tingkat SMU/SMK se-Jateng-DIY dengan sistem gugur (knock out).

Ketua Panitia FFC #2 Muhammad Reza Zein mengatakan digelarnya kembali kompetisi futsal ini dikarenakan sekarang sudah menjadi agenda tahunan untuk UKM FISIP Sport Club UIN Walisongo.

“Fisip Futsal Competition #2 ini diadakan untuk menjadi ruang dan tempat siswa/siswi Jateng-DIY mengembangkan bakat dan keterampilan bermain futsal. Lebih jauh dari itu, event ini juga di jadikan acara tahunan oleh penyelenggara bahwa kami bisa berkontribusi dalam perkembangan futsal oleh kalangan muda di Jateng dan DIY.” ujar Mahasiswa Semester 2 Ilmu Politik FISIP UIN Walisongo, Selasa (6/6/2023).

Reza menambahkan untuk event FFC #2 ini panitia mematok harga tiket masuk sebesar Rp 10 Ribu untuk penonton maupun pendukung timnya yang akan berlaga di FFC #2.

“Untuk tiket masuk kami mematok harga cukup murah yaitu Rp 10 Ribu agar teman-teman yang ingin menyaksikan langsung ataupun mendukung tim nya saat bertanding di FFC ke 2,” katanya.

Selain itu dalam ajang FFC #2 nantinya akan ada pemilihan untuk best suporter (suporter terbaik) dan juga all star team (beberapa pemain terbaik dari peserta yang akan dipilih untuk masuk all star team squad). ***

One thought on “UKM FISIP Sport Club UIN Walisongo Gelar Fisip Futsal Competition #2

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *